5 Tim Indonesia Juara Shell Eco-Marathon Virtual League 2021, Lihat Daftarnya

Lima tim dari lima universitas di Indonesia berhasil meraih juara dalam kompetisi mobil hemat energi Shell Eco-Marathon (SEM) Virtual League 2021.

Kelima tim tersebut menghadirkan inovasi mobil hemat energi untuk masa depan.

“Kompetensi, ketangguhan, dan kreasi inovasi yang ditunjukkan oleh anak muda bangsa juga menjadi semangat tersendiri bagi kami untuk terus berkontribusi dalam mendorong ide-ide baru untuk mobilitas yang lebih ramah lingkungan,” kata President Director dan Country Chair Shell Indonesia Dian Andyasuri dalam siaran pers yang diterima Tempo hari ini, Jumat, 13 Agustus 2021.

Tim Sapuangin dari Institut Teknologi Sepuluh Nopember atau ITS meraih juara ke-4. Sedangkan Tim Garuda Eco dari Universitas Negeri Yogyakarta (UNY) berhasil menjadi juara 5.

Berikut daftar lengkap lima tim Indonesia yang berhasil menjadi juara di Shell Eco-Marathon Virtual League 2021:

Shell Eco-Marathon adalah kompetisi mengembangkan solusi mobilitas yang inovatif dalam mendesain, membangun, menguji, dan mengendarai kendaraan masa depan.

Kendaraan efisien atau mobil hemat energi itu harus memenuhi unsur keamanan serta dapat menempuh jarak terjauh dengan menggunakan sumber energi seminimal mungkin.

Dian Andyasuri pun menyatakan bangga dengan pencapaian tim-tim Indonesia yang sudah melewati tantangan dalam Shell Eco-Marathon (SEM) Virtual League 2021. Prestasi ini, menurut dia, juga wujud menyambut HUT RI ke-76 tahun ini.

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *